Selasa, 17 Juli 2012

Dr Mursi Presiden yang Hafal Qur'an

Desa kecil itu bernama al-Adwah. Seperti desa-desa Mesir pada umumnya, tak ada yang istimewa di sana. Sebuah desa yang sederhana. Sesederhana mimpi anak-anak yang lahir di sini. Mimpi mereka satu-satunya; kelak mereka ingin hidup lebih baik dan lebih layak. Sebagian besar penduduknya adalah petani. Hampir sebagian besar waktunya dihabiskan mengurus tanah pertanian. Bahkan, nama Provinsi Syarqiyah sendiri kalah populer dengan provinsi lain, semisal Iskandaria yang menjadi tujuan utama wisatawan manca negara, atau seperti Provinsi Giza yang terken
al dengan piramidanya. Di desa inilah Muhammad Mursi dilahirkan. Tepatnya 20 Agustus 1951. Dia berasal dari keluarga sederhana. Ayah dan ibunya seorang petani. Mursi anak pertama dari enam bersaudara. Dua saudara laki-laki dan tiga saudara perempuan. Masa kecilnya dihabiskan di desa kelahiran hingga selesai SMA. Menurut saudara Mursi bernama Husein, tak ada yang istimewa dari seorang Mursi ketika kecil. Dia tumbuh layaknya anak-anak kampung lainnya. Selain kegiatannya di sekolah, Mursi aktif membantu pekerjaan ayahnya menggarap lahan pertanian. Dia berangkat dari rumahnya dengan menunggang keledai. SELENGKAPNYA BACA DI BUKU....

2 komentar:

  1. As.wr.wb
    Ust. Saya sudah mengirimkan uang ke rekening BSM untuk pemesanan paket buku yang berisi 5 buah buku sesuai dengan promo di majalah Intima' edisi April-Mei. Bukti transfer harus dikirim kemana ini ?
    Jazakumullah.
    wassalam

    BalasHapus
  2. oya, ini email saya : amar80arab@gmail.com

    BalasHapus